Rutan Surakarta Istiqomahkan Buka Bersama Warga Binaan

    Rutan Surakarta Istiqomahkan Buka Bersama Warga Binaan

    Surakarta - Pelaksanaan ibadah sholat tarawih bulan Ramadhan di Rutan Kelas I Surakarta beerlangsung setiap hari. Kegiatan ini bertempat di masjid An-Nur dan Aula Laras Jiwo Rutan Kelas I Surakarta. 

    Hampir setiap hari terdapat sedekah buka bersama yang diperuntukkan Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas I Surakarta. Sedekah tersebut berasal dari beragam pihak, mulai dari keluarga WBP, petugas rutan, Baznas, Instansi pemerintah, masjid, atau organisasi lain. Kegiatan buka bersama biasa dimulai pukul 17.00 WIB dengan diawali doa serta tausiyah sambil menunggu waktu buka. 

    Nikmatnya santap buka bersama Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas I Surakarta dapat membuat lupa akan kerinduan kepada keluarga. Hangatnya suasana buka bersama tak kalah dengan suasana dirumah, ucap salah satu Warga Binaan, BS (25 tahun). 

    Usai melaksanakan buka bersama, kegiatan dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah, tarawih dan tadarus. Seluruh kegiatan didampingi oleh petugas Rutan Kelas I Surakarta. 

    rutan kelas i surakarta
    Kevin Guntur

    Kevin Guntur

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Surakarta Persembahkan Perkusi Angklung...

    Artikel Berikutnya

    Safari Ramadhan, Kakanwil Jateng Tarawih...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami